Atmago Di Kelas BritZone
Sebagai presiden tahunan sebuah komunitas bahasa Inggris bernama BritZone yang saat ini disponsori oleh Aplikasi Atmago.com, saya memiliki pengalaman lucu. Di suatu petang di salah satu kelas BritZone, kami kedatangan Direktur Atmago.com yang juga merupakan salah satu anggota senior komunitas ini. Suatu kebanggaan tersendiri bagi kami, tetapi juga menimbulkan sedikit grogi, saat tiba waktunya kami mengumumkan dan menjelaskan informasi mengenai sponsor kami. Tim saya pastinya sedikit grogi, kemudian tim saya meminta bantuan saya untuk menjelaskan lebih komprehensif. Hal konyol yang saya alami adalah, saat saya ingin memamerkan aplikasi Atmago.com yang ada di hape kepada para anggota komunitas, eh, yang ada saya lupa foder mana saya menyimpan aplikasi tersebut. Saya mencari aplikasi tersebut beberapa dekik, seluruh mata memandang saya, dan menunggu apa yang hendak saya lakukan. Dan saya tidak kunjung menemukan aplikasi tersebut. Akhirnya saya berbicara di depan anggota tanpa men...